Permainan Hijau Ciptakan Kamar Tidur Minimalis Yang Segar

Hijau berpadu selaras dengan warna putih. Menciptakan kesan ketenangan pada kamar tidur minimalis yang simpel. Nuansa kamar pun terlihat lebih segar serta memberi sentuhan rileks untuk mendukung saat istirahat.

Warna hijau tampak segar pada bidang dinding tepat di sisi tempat tidur, sementara warna putihdiaplikasikan pada dinding dilainnya.Kombinasi warna-warna tersebut membawa atmosfir kenyamanan yang membuat pikiran rileks. Selain itu, juga dapat menciptakan kesan kamar tidur minimalis yang segar. Kesan yang tak lagi kaku tentu akan mendorong Anda menjadi lebih betah. Karena, tema minimalis tidak hanya terpaku pada penggunaan warna netral, namun menambahkan warna cerah akan memunculkan kesan fresh.

alt

Tempat tidur warna hitamsenada dengan warna meja konsol dan lemari penyimpanan berpadu elegan dengan beddingswarna coklat seperti sprei atau bantal-bantal. Karpet hijau pemanis kamar berbentuk bulat juga diletakkan di tengah ruangan.Wah, menambah kesan kamar tidur minimalis yang cantik bukan?

Hijau memberikan rasa sejuk, rileks, nyaman, dan tenang. Namun, Anda perlu berhati-hati agar tidak terlalu banyak mengaplikasikan warna hijau karena dapat membuat suasana tampak malas. Berikan aksen warna yang berbeda pada ruangan, misalnya hitam. Atau untuk desain minimalis, warna ini dapat Anda jadikan aksen yang disandingkan bersama warna utama putih.

Hijau akan menciptakan kesan yang membuat saat istirahat Anda semakin berkualitas. Anda bisa mencobanya sendiri.

Tinggalkan komentar